Jumat, 06 Januari 2012

Ubuntu

Ubuntu merupakan salah satu distribusi Linux yang berbasiskan Debian. Proyek Ubuntu resmi disponsori oleh Canonical Ltd yang merupakan perusahaan milik seorang kosmonot asal Afrika Selatan Mark Shuttleworth. Nama Ubuntu diambil dari nama sebuah konsep ideologi di Afrika Selatan. 

"Ubuntu" berasal dari bahasa kuno Afrika, yang berarti "rasa perikemanusian terhadap sesama manusia". Tujuan dari distribusi Linux Ubuntu adalah membawa semangat yang terkandung di dalam Filosofi Ubuntu ke dalam dunia perangkat lunak. Ubuntu adalah sistem operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas dan mempunyai dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli profesional.

Sebagai sebuah platform yang berbasis perangkat lunak Bebas, sistem operasi Ubuntu membawa semangat Ubuntu ke dunia perangkat lunak.
Proyek Ubuntu, secara keseluruhan, berpegang pada prinsip pengembangan perangkat lunak bebas; setiap orang diajak untuk menggunakan perangkat lunak bebas, memperbaikinya, dan menyebarkannya.


“Perangkat lunak bebas” bukan berarti Kita tidak perlu membayar untuk mendapatkannya (walaupun telah ada komitmen bahwa Ubuntu juga dibagikan secara cuma-cuma). Ini berarti Kita dapat menggunakan perangkat lunak ini dengan cara apa pun yang Anda inginkan: kode yang membangun perangkat lunak bebas tersedia bagi siapapun untuk mengunduh, mengubah, memperbaiki dan menggunakannya dengan cara apa pun. Di samping keuntungan ideologis, kebebasan ini juga merupakan keuntungan teknis. 


 Versi dan Kode Name Ubuntu

Versi dan Kode Name
Skema penomoran versi Ubuntu didasarkan pada tanggal rilis sebuah versi dari distribusi. Nomor versi berasal dari tahun dan bulan rilis, bukan mencerminkan versi sebenarnya dari perangkat lunak. Rilis Pertama dirilis bulan Okober tahun 2004 maka nomor versinya 4.10 yang berarti tahun 04 bulan 10.


Codename adalah nama yang digunakan untuk setiap versi. Code name diambil dari nama binatang dengan nama depan berinisial sama. Codename untuk rilis pertama adalah versi 4.10 adalah Warty Warthog, kedua versi 5.04 adalah Hoary Hedgehog dan seterusnya. Mulai rilis keempat versi 6.06 codename menggunakan codename terurut secara alphabetis. Berikut versi ubuntu beserta codename-nya sejak pertama dirilis:

Ubuntu 4.10 (Warty Wathog) 26 Oktober 2004
Ubuntu 5.04 (Hoary Hedgehog) 8 April 2005
Ubuntu 5.10 (Breezy Badger) 12 Oktober 2005
Ubuntu 6.06 LTS (Draper Drake) 1 Juni 2006
Ubuntu 6.10 (Edgy Eft) 26 Oktober 2006
Ubuntu 7.04 (Feisty Fawn) 19 April 2007
Ubuntu 7.10 (Gusty Gibbon) 18 Oktober 2007
Ubuntu 8.04 LTS (Hardy Heron) 24 April 2008
Ubuntu 8.10 (Intrepid Ibex) 30 Oktober 2008
Ubuntu 9.04 (Jaunty Jackalope) 23 April 2009
Ubuntu 9.10 (Karmic Koala) 29 Oktober 2009
Ubuntu 10.04 LTS (Lucid Lynx) 29 April 2010
Ubuntu 10.10 (Maverick Meerkat) 10 Oktober 2010
Ubuntu 11.04 (Natty Narwhal) 28 April 2011
Ubuntu 11.10 (Oneiric Ocelot)  Oktober 2011

Kelebihan Ubuntu  :
1. Bebas Virus
2. Kompatibel
3. Kemudahan Migrasi
4. Gratis 
5. User Friendly

Kekurangan Ubuntu  :
1. Membutuhkan Koneksi Internet untuk updates dan install
2. Terbatasnya Pengetahuan Pengguna



Tidak ada komentar:
Write komentar